MojowarnoNEWS, Rembang ; Bupati Rembang, Abdul Hafidz, S.Pd.I hadir dalam acara Pencanangan Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) Kabupaten Rembang Tahun 2024 di Hotel Fave pada Kamis (25/7/2024).
Desa Mojowarno masuk dalam pencanangan Desa Cantik di Kabupaten Rembang tahun 2024 bersama 13 Desa di 14 Kecamatan yang ada.
Setiap Kecamatan di Kabupaten Rembang kini telah terdapat satu Desa Cinta Statistik (Desa Cantik). Desa cantik ini merupakan salah satu program yang mendorong kolaborasi data sehingga dihasilkan data statistik yang berkualitas dan pembangunan desa menjadi lebih tepat sasaran.
Hal itu disampaikan oleh Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Rembang, Teguh Iman Santoso dalam sambutannya.
“Sebagai tahap awal, tahun sebelumnya ada 3 desa. Di tahun ini, kami berikhtiar mencoba 1 kecamatan 1 desa” imbuhnya.
Jika sebelumnya pada tahun 2023 hanya terdapat 3 Desa Cantik, yaitu Pandean, Punjulharjo, dan Pasarbanggi, kini bertambah menjadi 14 Desa Cantik yang tersebar di 14 Kecamatan dengan rincian Sumber Kecamatan Sumber, Mantingan Kecamatan Bulu, Dowan Kecamatan Gunem, Pakis Kecamatan Sale, Banowan Kecamatan Sarang, Karas Kecamatan Sedan, Megal Kecamatan Pamotan, Pragu Kecamatan Sulang, Mojowarno Kecamatan Kaliori, Punjulharjo Kecamatan Rembang, Kalitengah Kecamatan Pancur, Sendang Kecamatan Kragan, Trahan Kecamatan Sluke, Babagan Kecamatan Lasem.
Program ini bertujuan untuk menggalakkan kolaborasi data, menghasilkan data statistic yang berkualitas, serta memastikan Pembangunan desa berjalan tepat sasaran.
Bupati Rembang memberikan apresiasi terhadap pencanangan Desa Cantik ini, yang diyakini dapat menggerakkan kemajuan dignifikan bagi Kabupaten Rumbaing.
“Ini membanggakan bagi kita, karena ini merupakan Langkah awal untuk mencari berbagai kemajuan yang dapat diraih Kabupaten Rembang.” Ujar Bupati Hafidz.
Bupati Hafidz juga menekankan pentingnya akurasi data yang dihasilkan oleh program ini, terutama data yang berkaitan dengan kemiskinan dan kependudukan.[]